Pada hari Senin 12 Juni 2023 bertempat di Aula Kantor Balai Desa Pulo Bandring Bapak Camat Kecamatan Pulo Bandring Rahmaddan Nasution, S.AP menghadiri Pelantikan Kepala dusun V Desa Pulo Bandring. Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Desa Pulo Bandring Hermansyah Manurung, Ketua BPD dan LPM Desa Pulo Bandring dan Perangkat Desa Pulo Bandring.
Dalam arahan dan bimbingannya Camat Pulo Bandring Bapak Rahmaddan Nasution,S.AP menyampaikan kepada Kepala Dusun yang baru agar kiranya dapat membantu program kerja Bapak Kepala Desa Pulo Bandring khususnya dan Kecamatan Pulo Bandring Umumnya.
