PELAKSANAAN KEGIATAN PEMBUKAAN MTQ DAN FESTIVAL SENI QASIDAH TINGKAT KECAMATAN PULO BANDRING TAHUN 2025


 Pada hari Senin 10 Februari 2025 bertempat di Halaman Kantor Camat Pulo Bandring dilaksanakan kegiatan Pembukaan MTQ dan Festival Seni Qasidah Tingkat Kecamatan Pulo Bandring Tahun 2025. Dalam kegiatan ini turut hadir Tim Monitoring Kegiatan MTQ dan Festival Seni Qasidah Tingkat Kabupaten Asahan  yang diwakilkan oleh Sekretariat Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan, Camat Pulo Bandring Bapak Bambang sujarwo,SE, Unsur Forkopimcam Kecamatan Pulo Bandring, Kepala UPT se Kecamatan Pulo Bandring, Korwil Pendidikan Kecamatan Pulo Bandring, Kepala Desa se Kecamatan Pulo Bandring , Ketua MUI,IMTAQ, TOkoh Agama dan Tokoh Masyarakat, Ketua TP.PKK Kecamatan Pulo Bandring dan Ketua TP.PKK Desa se Kecamatan Pulo Bandring.
Dalam sambutannya Camat Pulo Bandring menyampaikan bahwa pelaksanaan acara MTQ sebagai wadah untuk mengembangkan potensi generasi muda dalam memahami dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an. Menurutnya, kegiatan ini berperan sebagai benteng pertama dalam menyaring dampak negatif kemajuan zaman, yang sering kali mengancam akhlak generasi muda, terutama di tengah pesatnya perkembangan teknologi dan informasi.
Camat Pulo Bandring juga mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh kafilah yang berpartisipasi dalam MTQ dan FSQ. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman, dan pengalaman dalam mendalami isi kandungan Al-Qur’an, sekaligus mendorong perubahan yang lebih baik bagi generasi muda Islam terutama di Kecamatan Pulo Bandring.
Tanda telah dibukanya Kegiatan MTQ dan Festival Seni Qasidah Tingkat Kecamatan Pulo Bandring dengan menabuh beduk yang dibawakan olah para tamu undangan.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama