Pengajian Akbar dan Pemberian Sembako di Kecamatan Pulo Bandring, Wujud Kepedulian dan Penguatan Ukhuwah Islamiyah

 





Pulo Bandring, 2 September 2025 — Pemerintah Kecamatan Pulo Bandring kembali melaksanakan kegiatan rutin Pengajian Akbar dan Pemberian Sembako kepada Kaum Du’afa, yang bertempat di Masjid Istiqomah Desa Sukamakmur Kecamatan Pulo Bandring. Kegiatan ini merupakan agenda dua bulanan yang bertujuan mempererat tali silaturahmi antarwarga serta menumbuhkan semangat kepedulian sosial di lingkungan masyarakat.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua TP PKK Kabupaten Asahan, didampingi oleh Ibu Staf Ahli TP PKK Kabupaten Asahan beserta anggota, Kabag Sosial Kabupaten Asahan, Forkopimcam Kecamatan Pulo Bandring, Ketua TP PKK Kecamatan Pulo Bandring, UPTD se-Kecamatan Pulo Bandring, Kepala Desa dan Ketua TP PKK Desa se-Kecamatan Pulo Bandring, serta Perangkat Desa, Kepala Dusun, Ketua dan Anggota BPD, Ketua dan Anggota LPM, dan perwakilan perwiritan dari masing-masing desa.

Dalam kesempatan tersebut, kegiatan diawali dengan sambutan dari panitia pelaksana serta tokoh masyarakat setempat. Acara dilanjutkan dengan penyampaian ceramah agama bertemakan “Menebar Salam & Membangun Ikatan Persaudaraan Menuju Indonesia Damai”, yang mengandung pesan moral untuk memperkuat ukhuwah islamiyah, menebar kebaikan, serta menjaga persaudaraan dan kedamaian dalam kehidupan bermasyarakat.

Selain kegiatan pengajian, turut dilaksanakan pemberian bantuan sembako kepada kaum du’afa sebagai wujud nyata kepedulian sosial dan semangat berbagi terhadap sesama.

Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kecamatan Pulo Bandring berharap agar semangat kebersamaan, kepedulian sosial, dan nilai-nilai keagamaan dapat terus tumbuh dan menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. Kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang damai, sejahtera, dan berkeadilan.














Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama