Pada hari Selas 06 Juni 2023 bertempat di Halaman Balai Desa Pulo Bandring dilaksanakan kegiatan apel pagi. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh perangkat Desa Pulo Bandring dan dipimpin oleh Bapak Sekretaris Desa Pulo Bandring Bapak Arliansyah. Dalam arahan dan bimbingannya Bapak Sekretaris Desa Pulo Bandring menghimbau kepada seluruh perangkat desa agar lebih meningkatkan disiplin dan kinerjanya dalam melaksanakan tugas sehari - hari khusus nya dalam pelayanan kepada masyarakat.
